Kost Kebon Sirih
Kebon Sirih merupakan sebuah kelurahan di Kecamatan Menteng, Jakarta Pusat. Diberi nama Kebon Sirih karena dahulu pada masa kekuasan Hindia Belanda kawasan ini banyak tumbuh tanaman sirih. Sirih merupakan tanaman yang merambat dan dahulu sirih banyak digemari banyak orang untuk dikunyah atau istilahnya adalah nyirih. Saat ini sirih lebih banyak digunakan sebagai perlengkapan upacara adat dalam etnis Betawi, khususnya dalam upacara melamar calon istri. Sekitar pertengahan abad ke-19, Kebon Sirih oleh orang-orang Belanda biasa disebut denieuwe weg achter het Koningsplen atau jalan baru di belakang Koningsplain.
Kawasan ini juga dekat dengan beberapa jalan utama, yaitu Jalan M.H. Thamrin, Jalan KH. Wahid Hasyim, Jalan Menteng Raya, dan Jalan Kebon Sirih. Transportasi di kawasan ini juga cukup mudah karena terdapat Stasiun Kereta Api Gondangdia dan beberapa Halte Busway. Selain itu, MNC TV, salah satu stasiun televisi swasta nasional berkantor pusat di Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Maka jangan terkejut apabila suatu saat kamu mengisi bensin di kawasan Kebon Sirih dan bertemu artis idolamu. Di kawasan Kebon Sirih juga terdapat pusat perbelanjaan, yaitu Pacific Plaze dan Pasar Jaya Gondangdia. Selain itu, dekat sekali dengan kawasan Kebon Sirih, di kawasan Gambir terdapat Mall Grand Indonesia serta di Gondangdia terdapat Plaza Indonesia dan Mall Sarinah Thamrin.
Ada begitu banyak pilihan tempat makan di Kebon Sirih, seperti Fried Chicken Master, Restoran Garuda Sabang, Abuba Steak, Hoka-Hoka Bento Sabang, dan Penang Bistro. Selain nitu, di kawasan Kebon Sirih tepatnya di Jalan MH. Thamrin terdapat Thamrin 10 Food & Creative Park yaitu distrik kuliner bagi pegawai kantoran yang sedang ingin mencari makan siang. Namun tempat ini juga cocok untuk dikunjungi kalian yang ingin nongkrong dan kulineran. Tak hanya kuliner saja yang menjadi dayab tariknya. Namun juga terdapat spot menarik untuk jadi latar foto yang instagramable. Bagi kamu yang ingin menimba ilmu, di daerah Kebon Sirih terdapat kampus Universitas Mercu Buana. Selain itu, ada beberapa kampus yang tersebar di sekitar daerah Kebon Sirih, seperti Universitas Pancasila, Universitas Nahdlatul Ulama Indonesia, Universitas Bung karno, dan Universitas Indonesia Kampus Cikini.
Harga kost di Kebon Sirih cukup ramah di kantong. Ditawarkan dengan harga ratusan ribu hingga 1 jutaan rupiah, tetapi tentu dengan fasilitas yang cukup sederhana. seperti lemari pakaian, temoat tidur, kipas angin, dan kamar mandi luar.