Kost Kemang Jakarta Selatan
Kemang adalah sebuah kawasan yang berada di Kecamatan Mampang Prapatan dan Pejaten Barat Jakarta Selatan. Nama Kemang sendiri berasal dari nama tanaman kemang yang buahnya sangat mirip dengan buah binjai dan mangga. Konon katanya, dulu daerah ini adalah kawasan perkebunan yang banyak ditanami pohon kemang.
Kawasan yang dilalui oleh Jalan Raya Kemang, Prapanca dan Bangka ini sangat diminati oleh para ekspatriat. Maka jangan heran bila di daerah yang juga diberi nama Kampung Bule ini kita dapat menjumpai berbagai macam fasilitas kelas atas, mulai dari hotel hingga bar dan restoran yang memanjakan para tamunya.
Di daerah Kemang ada beberapa mall dan pusat perbelanjaan yang dapat kamu kunjungi untuk membeli keperluan sehari-hari maupun hanya untuk melepas penat. Sebut saja Kemang Square, Lucky Square, Vivere, Mitra Hadiprana, Lippo Plaza, Blok M, serta mall di kawasan Pondok Indah dan Gandaria.
Di Kemang ada beberapa tempat makan yang sering direkomendasikan, seperti Mamma Rosy, Koi Cafe Gallery, Shisha Cafe, The Edge Bistro & Mojito Bar, Toscana, Warung Pedes dan Warung Pasta. Kebanyakan tempat makan tersebut ada di kawasan Kemang Raya.
Lokasi Kemang tergolong sangat strategis. selain banyak mall dan tempat makan, daerah Kemang juga tergolong pusat bisnis. Lokasi kemang pun sangat dekat dengan berbagai perkantoran yang ada di Jakarta seperti kawasan Sudirman, Kuningan dan Menteng.
Ada beberapa perguruan tinggi yang dekat dengan kawasan Kemang, seperti Universitas MH Thamrin, Uhamka, Universitas Paramadina, Universitas Al Azhar dan STIKOM ITKP.
Harga kost di Kemang tergolong cukup tinggi bila dibandingkan dengan harga kost di daerah lain. Hal ini disebabkan karena fasilitas yang ditawarkan tergolong mewah dan lokasi kost yang sangat strategis. Rata-rata kost di Kemang ditawarkan dengan harga 2 jutaan. Namun apabila budget kamu terbatas, kamu juga bisa mencari kost yang lebih murah, tentu saja dengan fasilitas yang lebih minim.