Kost Tomang Jakarta Barat
Tomang merupakan sebuah kelurahan di Kecamatan Grogol Petamburan, Jakarta Barat. Kawasan Tomang cukup terkenal karena terdapat persimpangan jalan raya, yaitu jalan layang (flyover) yang dilalui banyak kendaraan menuju Harmoni, Slipi, Grogol, Kebon Jeruk. Warga Jakarta biasa menyebutnya dengan nama Perempatan Tomang Raya.
Terbitan Ufuk Press Oktober 2012 menyatakan tidak ditemukan data sejarah yang lengkap tentang nama Tomang. Namun, terdapat beberapa tokoh masyarakat yang tinggal di kawasan Tomang mengatakan bahwa Tomang artinya dapur. Dahulu kawasan ini merupakan gudang logistik Hindia Belanda dan sekaligus menjadi semacam dapur umum yang memasok makanan untuk para tentara kolonial yang bertugas di wilayah Batavia, khususnya daerah sekitar kawasan ini, salah satunya asrama di Petojo. Tanda-tanda bekas gudang logistik sudah tidak ada, karena Tomang sekarang di padati dengan gedung perkantoran.
Kawasan Tomang terdapat beberapa jalan utama, yaitu Jl. Kyai Tapa, Raya Tomang, akses Gerbang Tol Tanjung Duren, Tol Pluit Tomang, serta Jakarta Inner Ring Road. Transportasi di Tomang juga cukup mudah karena terdapat beberapa halte busway. Di kawasan ini terdapat pusat perbelanjaan yang dapat kamu kunjungi untuk membeli kebutuhan sehari-hari, yaitu Tomang Plaza. Dekat dengan kawasan Tomang juga terdapat beberapa Mall yang dapat kalian kunjungi, seperti: Mall Central Park, Mall Taman Anggrek, Neo SOHO Central Park, Mall Ciputra dan Green World Mall.
Bagi kamu yang memutuskan untuk ngekost di Tomang, kamu tidak akan kesulitan untuk menemukan tempat kuliner yang pas dengan seleramu. Berikut ini beberapa tempat kuliner di Tomang: Restoran Garuda, Waroenk Kito Tawakal, Tamani Cafe, Guten Morgen, Amba Coffee Shop, Starbucks Tomang Raya, Karamelo Coffee, dan C Code Coffee Tomang.
Selain padat dengan gedung perkantoran, di kawasan Tomang juga terdapat beberapa perguruan tinggi, yaitu Universitas Trisakti, Universitas Tarumanagara, dan Universitas Timbul Nusantara. Dekat dengan kawasan ini juga terdapat beberapa perguruan tinggi, seperti Universitas Budi Luhur dan Universitas Agung Podomoro.
Banyaknya perguruan tinggi dan beberapa perkantoran di kawasan Tomang, menjadikan kawasan ini cukup padat dengan kost. Ada banyak pilihan kost di Tomang dengan harga yang variatif, berkisar dari harga 1 jutaan hingga di atas 3 juta Rupiah tergantung lokasi dan fasilitasnya. Sebagian besar fasilitas kost di Tomang sudah dilengkapi dengan perabot, AC, wifi serta kamar mandi dalam.