Pasar Minggu adalah sebuah kecamatan di Jakarta Selatan. Pasar Minggu terdiri dari tujuh kelurahan, meliputi: Pejaten Barat, Pejaten Timur, Pasar Minggu, Kebagusan, Jati Padang, Ragunan dan Cilandak Timur. Nama kecamatan ini diambil dari nama sebuah pasar yang pada masa pemerintahan kolonial Belanda hanya buka di hari minggu, tentu saja sekarang Pasar Minggu buka setiap hari.
Lokasi Pasar Minggu tergolong sangat strategis di kawasan TB SImatupang, Raya Ragunan dan Pejaten. Di kawasan ini terdapat banyak supermarket dan minimarket, sehingga kamu akan lebih mudah untuk membeli kebutuhan sehari-hari. Akses transportasi di kawasan ini cukup mudah karena terdapat Stasiun Kereta Api Pasar Minggu dan beberapa Halte Busway.
Di kawasan Pasar Minggu juga terdapat beberapa mall, yaitu Ariston Pejaten Village, Ramayana Pasar Minggu, Daily Mall, Mall Pejaten dan Gerai Milgros Pejaten Village. Selain pusat perbelanjaan, di kawasan ini juga terdapat beberapa tempat makan, seperti Rumah Makan Lesehan, Rumah Makan Betawi Josan, Rumah Makan Yobana, dan Restaurant “99” Seafood.
Di Pasar Minggu terdapat beberapa jalan utama, yaitu: Raya Ragunan dan Raya Pasar Minggu. Ada beberapa perguruan tinggi yang berlokasi di Pasar Minggu, yaitu: Universitas Nasional, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Widya Persada, Kelas Karyawan Universitas Mercu Buana, STIMA IMMI S2 Manajemen Rumah Sakit, Universitas Indraprasta (UNINDRA) dan STMIK ESQ.
Kost di Pasar Minggu umumnya dihuni oleh para Mahasiswa dan Mahasiswi yang kuliah di berbagai kampus yang tersebar di kawasan Pasar Minggu. Harga kost di Pasar Minggu berkisar dari 1 jutaan hingga di atas 2 juta Rupiah dengan fasilitas kost yang lengkap, ada perabot, AC, wifi serta kamar mandi dalam. Selain kost bulanan, juga terdapat tempat kost yang menawarkan kost harian dan kost mingguan.